Seorang guru terbaik adalah yang mampu memberikan pembelajaran, memberikan inspirasi kepada peserta didik, kepada dirinya sendiri, dan mampu menyesuaikan dengan tuntutan jaman seperti sekarang. Menghadapi revolusi industri 4.0, seorang guru harus mampu beradaptasi dengan berbagai kemajuan budaya, teknologi dan dituntut untuk berinovasi agar bisa memberikan pendampingan, dan pembelajaran yang bermakna bagi peserta didik.
Aplikasi virtual reality merupakan untuk dalam memvisualisasikan benda-benda dalam bentuk 3D yang digabungkan dengan dunia nyata. Era digital memang tidak bisa dihentikan lajunya, sehingga perkembangan Augmented Reality(AR) memberikan paradigma baru dalam pendidikan. AR awalnya digunakan untuk dunia industry sebagi media promosi namun belakangan ini pendidikan juga sudah menggunakan AR
Banyak program aplikasi AR yang digunakan untuk membuat AR, seperti Blender, Sketchup, Unity 3D, Vuforia SDK, Assemblr. Assemblr Edu menjadi salah satu pilhan tepat dikarenakan AR Assemblr Edu mempunyai keunggulan, diantaranya: tidak memerlukan pengetahuan tentang pemprograman, memiliki animasi, audio, video, bisa di lihat dari berbagai sudut pandang (3 dimensi), dapat ditempatkan, dipindahkan ke mana yang kita inginkan (di kamar, di kelas, di buku, di halaman dan lain lain), banyak gambar, video yang sudah disediakan sesuai yang kita butuhkan.
Proses dalam pemanfaatan AR Assemblr Edu dalam dunia pengajaran sangat mudah, yakni pengguna menginstal aplikasi kemudian memilih objek apa yang akan di gunakan. Jika pengguna ingin menginputnya dari luar bisa mencari gambar dari internet yang berextention .fbx, Gambar yang berextention .fbx ini dimasukkan ke dalam studio Assemblr Edu sehingga bisa dimanfaatkan oleh pengguna lainnya. Banyak media, organ yang ada di pembelajaran IPA yang belum bisa dipelajari secara maksimal karena kesulitan dalam praktik maka bisa memanfaatkan AR Assemblr Edu
0 comments:
Post a Comment